Thursday 19 December 2013

Dan Mereka-pun bertasbih



Hamparan langit membentang
Gumpalan awan yang indah
Diciptakannya alam semesta ini
Untuk manusia
Agar senantiasa bersyukur

Kemudian langit itu diciptakan berlapis-lapis
Allah yang telah menciptakan
Semua sempurna!
Manakah yang cacat??
Apakah kalian menemukannya??

Maka
Coba pandanglah kembali
Dan pasti hanya kesempurnaan yang kita temukan

Dan lihatlah..
Perhiasan langit itu!
Jutaan bintang terhampar
Indahnya memancar
Menjadi penghias langit malam

Dan mereka bertasbih
Menyeru, menyebut namaNya

referensi Q.S Al-Mulk ayat 1-5









1.    Maha Suci Allah yang Menguasai (segala) kerajaan, dan Dia Maha Kuasa atas segala sesuatu. 
2.    Yang menjadikan mati dan hidup, supaya Dia menguji kamu, siapa di antara kamu yang lebih baik amalnya. Dan Dia Maha Perkasa lagi Maha Pengampun 
3.    Yang telah menciptakan tujuh langit berlapis-lapis. Kamu sekali-kali tidak melihat pada ciptaan Tuhan Yang Maha Pemurah sesuatu yang tidak seimbang. Maka lihatlah berulang-ulang, adakah kamu lihat sesuatu yang tidak seimbang? 
4.    Kemudian pandanglah sekali lagi niscaya penglihatanmu akan kembali kepadamu dengan tidak menemukan sesuatu cacat dan penglihatanmu itupun dalam keadaan payah.
5. Sesungguhnya Kami telah menghiasi langit yang dekat dengan bintang-bintang, dan Kami jadikan bintang-bintang itu alat-alat pelempar syaithan, dan Kami sediakan bagi mereka siksa neraka yang menyala-nyala

No comments:

Post a Comment

Search This Blog